Cara Membuat Push Notification di WordPress

MID Teknologi – Web push notification adalah salah satu tool favorite digital marketer saat ini, dimana kita bisa menjangkau kembali visitor atau customer kita untuk kembali ke website kita dengan biaya yang sangat rendah bahkan gratis.

Di artikel kali ini kami akan membahas cara membuat push notification di wordpress, dengan mengikuti panduan ini teman-teman akan bisa memasang web push notification di website wordpress dengan sangat mudah.

Persiapan Membuat Push Notifikasi di WordPress

Berikut ini adalah beberapa point penting yang perlu anda persiapkan untuk mengikuti tutorial ini:

  • Website yang sudah menggunakan CMS WordPress.
  • Sudah memiliki akun di web pushaja (jika belum silahkan buat disini).
  • Akses ke File Manager Website WordPress Anda.

Apa Itu Pushaja?

Cara Membuat Push Notification di WordPress
Cara Membuat Push Notification di WordPress

PushAja adalah aplikasi web push notification yang dirancang untuk membantu pemilik website mengirimkan notifikasi langsung kepada pengunjung atau customer.

Dengan PushAja, Anda dapat menjangkau audiens secara real-time, bahkan ketika mereka sedang tidak membuka website Anda.

Kenapa Menggunakan pushaja?

kami memilih pushaja karena memiliki beberapa keunggulan di bandingkan aplikasi push notifikasi lainnya antara lain sbb:

  • Subscriber Analytics: Pantau jumlah pelanggan dan analisis performa notifikasi Anda.
  • Kustomisasi Pesan: Sesuaikan pesan untuk menarik perhatian audiens dengan konten yang relevan.
  • Dukungan Multiplatform: Kompatibel dengan berbagai browser populer, seperti Chrome, Firefox, dan Edge.

Aplikasi PushAja sangat cocok digunakan untuk meningkatkan interaksi dengan visitor atau customer, mempromosikan konten baru, atau memberikan penawaran eksklusif kepada pelanggan.

Panduan Cara Membuat Push Notification di WordPress

Cara Membuat Push Notifikasi di Website Tanpa Coding!

1. Persiapan di WordPress

  1. Login ke WordPress
    Masuk ke dashboard WordPress Anda.
  2. Install Plugin WPCode
    • Di menu Plugins, klik Add New.
    • Cari “WPCode”.
    • Klik Install Now dan Activate.

2. Konfigurasi di Pushaja.com

  1. Login ke Pushaja.com
    Masuk ke dashboard Pushaja Anda.
  2. Tambahkan Website
    • Klik Add Website.
    • Isi nama website dan domain (contoh: hostingkeluarga.com).
    • Klik Create.
  3. Unduh File JavaScript
    • Unduh file pushaja.js yang disediakan.
    • Simpan file tersebut untuk langkah berikutnya.

3. Unggah File JavaScript ke Hosting

  1. Akses Hosting
    Gunakan panel hosting Anda (contoh: CloudPanel, cPanel, dll.).
  2. Upload File
    • Masuk ke folder public_html atau direktori root website.
    • Unggah file pushaja.js.
  3. Tes File
    Buka URL https://domainanda.com/pushaja.js untuk memastikan file dapat diakses.

4. Masukkan Kode Pixel ke Header

  1. Gunakan WPCode Plugin
    • Di WordPress, buka WPCode > Header & Footer.
    • Paste kode pixel Pushaja ke bagian Header.
    • Klik Save Changes.
  2. Clear Cache
    Jika menggunakan plugin cache, lakukan clear cache agar perubahan diterapkan.

5. Verifikasi Integrasi

  1. Cek Script Pixel
    • Tekan Ctrl + U di website untuk melihat source code.
    • Cari pushaja untuk memastikan script berada di dalam tag <head>.
  2. Cek Tampilan Push Notifikasi
    • Buka website Anda.
    • Notifikasi subscription akan muncul.

Menyesuaikan Tampilan Push Notifikasi

  1. Edit Subscribe Widget
    • Di dashboard Pushaja, klik Website > Edit.
    • Ubah teks seperti “Dapatkan Diskon Eksklusif” agar menarik perhatian.
    • Pilih posisi widget (Top Center, Bottom Left, dll.).
    • Atur durasi tampilan notifikasi.
  2. Hapus Branding
    • Nonaktifkan opsi “Display Branding” untuk menghilangkan watermark “Powered by Pushaja”.
  3. Tambahkan Animasi
    • Pilih animasi seperti Pulse untuk menarik perhatian pengguna.

Mengirim Push Notifikasi

Mengirim Push Notifikasi
Mengirim Push Notifikasi
  1. Buat Campaign
    • Klik Campaign > Create Campaign.
    • Masukkan detail seperti judul, deskripsi, URL tujuan, dan gambar pendukung.
    • Tentukan segmentasi atau kirim ke semua subscriber.
    • Atur jadwal atau kirim langsung.
  2. Cek Hasil Campaign
    • Pastikan notifikasi terkirim.
    • Klik notifikasi untuk memastikan link mengarah sesuai pengaturan.

Membuat Flow (Autoresponder)

  1. Konfigurasi Flow
    • Klik Flow > Create Flow.
    • Tentukan waktu jeda (1 menit, 1 hari, dst.).
    • Tambahkan pesan seperti “Kode Diskon 70% untuk Anda”.
    • Klik Create.
  2. Susun Flow Berkelanjutan
    • Buat rangkaian pesan edukasi atau promosi untuk jangka waktu tertentu.
    • Pastikan setiap pesan relevan dan menarik.

Bonus Tips untuk Hasil Maksimal

  • Teks Menarik: Gunakan judul dan deskripsi yang memancing rasa penasaran.
  • Segmentasi: Kirim notifikasi yang relevan berdasarkan lokasi atau perangkat.
  • Uji Coba: Coba berbagai posisi widget untuk melihat mana yang paling konversi.
  • Privasi: Nonaktifkan pengumpulan IP untuk menghormati privasi pengguna.

Dengan panduan ini, Anda dapat meningkatkan konversi dan membawa pengunjung kembali ke website menggunakan push notifikasi dari Pushaja.com! 🚀

Kesimpulan

Demikianlah panduan cara membuat push notification di WordPress. Dengan mengikuti langkah-langkah yang dijelaskan dalam artikel ini, Anda telah berhasil memasang push notification di situs WordPress Anda. 

Push notification dapat meningkatkan interaksi antara situs Anda dan pengunjung, serta memperbesar peluang untuk meningkatkan penjualan.

Dengan fitur ini, Anda dapat menjangkau kembali pengunjung atau pelanggan dengan mengirimkan notifikasi langsung, sehingga mereka selalu terhubung dengan konten terbaru di situs Anda.

Some of the links in this article may be affiliate links, which can provide compensation to us at no cost to you if you decide to purchase a paid plan. These are products we’ve personally used and stand behind. This site is not intended to provide financial advice.

Leave a Comment