urutan warna kabel LAN straight dan crossover – kabel LAN sering sekali kita gunakan dalam membangun jaringan komputer, baik bersekala kecil maupun besar. dalam pembangunan jaringan komputer, ada 3 jenis kabel yang bisa digunakan dan ketiganya memiliki rangkaian / susunan warna yang berbeda-beda. apa saja jenis, susunan warna dan kegunaannya? mari kita bahas.
pengertian kabel LAN
kabel utp atau yang biasa kita sebut dengan kabel LAN adalah sebuah media transmisi yang berguna untuk menghubungkan beberapa komputer/perangkat lain dalam area yang terbatas, seperti rumah, kantor, sekolah, dll.
selain bisa untuk menghubungkan komputer dengan komputer lain di suatu jaringan, kabel LAN juga biasa digunakan untuk penghubung kabel telephone, karena sifatnya yang lentur dan cukup cepat dalam membawa data.
ada 2 jenis kabel LAN, yaitu:
- Kabel Straight (lurus)
- Kabel Cross (silang)
- Kabel Roll
selengkapnya: pengertian kabel LAN
Urutan warna kabel LAN Straight
Kabel LAN straight memiliki warna yang sama antara ujung satu dengan ujung yang lainnya. kabel LAN jenis ini digunakan untuk menghubungkan 2 perangkat berbeda, seperti menghubungkan router ke switch, menghubungkan komputer ke router, dll.

urutan warna dari kabel ini adalah:
ujung 1 | ujung 2 |
putih orange | putih orange |
orange | orange |
putih hijau | putih hijau |
biru | biru |
putih biru | putih biru |
hijau | hijau |
putih coklat | putih coklat |
coklat | coklat |
baca juga: cara membuat kabel Straight
Urutan warna kabel LAN Cross-over
Kabel LAN Cross-over memiliki perbedaan antara ujung satu dengan ujung lainnya. kabel ini digunakan sebagai penghubung perangkat sejenis dalam jaringan komputer, contohnya menghubungkan router dengan router lainnya, switch dengan switch lainnya,dll.

urutan warna dari kabel Cross-over adalah
ujung 1 | ujung 2 |
putih orange | putih hijau |
orange | hijau |
putih hijau | putih orange |
biru | biru |
putih biru | putih biru |
hijau | orange |
putih coklat | putih coklat |
coklat | coklat |
baca juga: cara membuat kabel Cross-over
Urutan warna kabel LAN Roll-over
sama seperti kabel cross, kabel LAN Roll-over juga memiliki urutan warna yang berbeda, antara ujung 1 dengan ujung lainnya. kabel jenis ini, digunakan sebagai penghubung perangkat jaringan ke perangkat external, contohnya menghubungkan switch dengan printer, switch dengan proyektor, dll.

urutan warna dari kabel ini adalah:
ujung 1 | ujung 2 |
putih orange | coklat |
orange | putih coklat |
putih hijau | hijau |
biru | putih biru |
putih biru | biru |
hijau | putih hijau |
putih coklat | orange |
coklat | putih orange |
itulah beberapa hal yang dapat saya sampaikan mengenai urutan warna kabel Straight,cross dan Roll, sampai jumpa di artikle selanjutnya.

Adinata is a tech expert and content creator experience more than 5 years on networking, coding and managed cloud vps server
jika saya mengurutkan warna kabel straight sesuai pasangannya (PO O PH H PB B PC C) di kedua ujung kabel apa pengaruhnya?
yg membedakan fungsinya dari warna kabel atau nomor pinnya?
baik urutan pin dan warna kabelnya mempengaruhi