7+ VPS Mikrotik Terbaik 2024, Bandwidth Besar cocok untuk VPN Tunnel

MID Teknologi – Memilih vps mikrotik untuk vpn tunnel merupakan hal penting dan sangat krusial karena akan sangat berdampak langsung ke kualitas jaringan dan performance vpn mikrotik anda terlebih jika kita gunakan untuk kebutuhan kantor atau bisnis maka sangat wajib bagi kita untuk melakukan riset dan perbandingan kualitas dari masing-masing penyedia vps mikrotik.

untuk membantu anda memilih provider vps mikrotik terbaik 2024, di artikel ini kami mengulas kelebihan dan kekurangan dari masing-masing penyedia vps mikrotik semua ulasan sesuai dengan pengalaman kami menggunakan vps mikrotik.

Ebook 101 Benchmark VPS

35+ Hasil Benchmark VPS dari berbagai Provider VPS Lokal dan Luar Negri
Download Ebooknya Sekarang!

Rekomendasi VPS Mikrotik Terbaik 2024

Apa itu VPS Mikrotik Terbaik?

VPS MikroTik terbaik adalah sebuah layanan server virtual pribadi (VPS) yang dioptimalkan khusus untuk menjalankan sistem operasi RouterOS MikroTik dengan performa tinggi, stabil, keamanan terbaik, serta dukungan untuk fitur-fitur khusus MikroTik seperti routing, firewall, dan manajemen jaringan yang efisien.

VPS MikroTik terbaik juga menawarkan full access,bandwidth yang besar, dan dukungan teknis yang responsif untuk memastikan operasional yang lancar dan optimal dalam pengaturan jaringan yang kompleks.

Kelebihan dan Kekurangan Menggunakan VPS Mikrotik

Kelebihan Menggunakan VPS MikroTik:

  1. Skalabilitas: VPS MikroTik memungkinkan Anda untuk dengan mudah mengubah sumber daya server sesuai kebutuhan, memungkinkan skalabilitas yang tinggi.
  2. Kontrol Penuh: Anda memiliki kontrol penuh atas konfigurasi MikroTik, yang memungkinkan penyesuaian dan optimalisasi yang mendalam.
  3. Keamanan: Anda dapat mengimplementasikan lapisan keamanan tambahan dan firewall MikroTik untuk melindungi jaringan Anda.
  4. Kemudahan Manajemen: Manajemen jarak jauh yang mudah memungkinkan pengaturan dan pemantauan yang efisien dari mana saja.

Kekurangan Menggunakan VPS MikroTik:

  1. Keterampilan Diperlukan: Penggunaan MikroTik memerlukan pemahaman teknis yang cukup dalam, sehingga membutuhkan waktu untuk mempelajarinya.
  2. Biaya: Beberapa penyedia VPS mengenakan biaya tambahan untuk lisensi RouterOS MikroTik, yang bisa menjadi mahal.
  3. Keterbatasan Sumber Daya: Keterbatasan sumber daya fisik pada server VPS dapat membatasi kinerja jika tidak dikelola dengan baik.
  4. Dukungan Terbatas: Dukungan teknis mungkin terbatas atau memerlukan biaya tambahan, tergantung pada penyedia VPS Anda.

Apa Rekomendasi Penyedia VPS Mikrotik Terbaik?

1. Contabo

Contabo Logo

CONTABO VPS MIKROTIK

  • Harga Murah
  • Spesifikasi RAM, CPU dan DISK sangat besar
  • Bandwidth 32 TB (sangat besar)
  • Support SSD NVME
  • Jaringan Stabil
  • Uptime Sangat Baik hingga 99,9%
  • Free Snapshoot Backup
  • Free Anti DDOS

Contabo merupakan perusahaan penyedia vps server yang berasal dari jerman, mulai beroprasi sejak 2003 hingga sekarang bisnis contabo terus mengalami perkembangan yang cukup pesat sebagai penyedia layanan vps dan hosting berkualitas tinggi dengan harga terjangkau. Selama hampir dua dekade beroperasi, contabo telah berhasil memperluas jaringan dan layanan ke berbagai negara di seluruh dunia.

User Experience Menggunakan VPS Mikrotik di Contabo

user experience vps contabo
user experience vps contabo

Contabo menyediakan user interface yang sangat sederhana sehingga sangat mudah dipahami baik oleh pengguna vps pemula sekalipun yang belum punya pengalaman mensetup vps server, saat kami setup vps mikrotik di vps contabo juga berjalan dengan sangat lancar tanpa ada hambatan.

Bagi anda yang ingin mendeploy vps mikrotik di contabo silahkan baca disini atau tonton videonya disini

Harga berlangganan VPS Mikrotik Contabo

Plan vps contabo hadir dengan harga yang sangat murah yakni mulai $8.49/bulan dengan biaya sebesar itu kita sudah mendapatkan spesifikasi yang sangat besar yaitu:

  • 4 vCPU Cores
  • 8 GB RAM
  • 50 GB NVMe atau 200 GB SSD (bisa pilih mau pakai NVME atau SSD, saran kami jika untuk vps mikrotik gunakan SSD Saja)
  • Gratis 1 Backup Snapshoot

untuk lebih lengkapnya silahkan simak gambar di bawah ini:

Yang kami sukai dan tidak sukai dari VPS Mikrotik Contabo

Liked:

  • Harga berlangganan vps sangat terjangkau
  • Spesifikasi RAM, CPU dan Disk VPS Sangat Besar
  • Gratis Anti DDOS
  • Gratis backup menggunakan fitur snapshoot

Disliked:

  • Tidak tersedia datacenter jakarta
  • Belum include licensi mikrotik chr
  • Tidak tersedia dukungan support berbahasa indonesia

Catatan

Jika anda mendeploy vps mikrotik untuk kebutuhan VPN maka kami sangat merekomendasikan anda menggunakan contabo, karena bw jaringannya besar dan spesifikasi vps besar sehingga bisa menampung banyak user.

Baca Juga: Review lengkap vps contabo

2. Vultr

Logo Vultr

VPS MIKROTIK VULTR

  • Harga Murah mulai dari $5
  • Spesifikasi RAM, CPU dan DISK bisa di resize
  • Free Bandwidth 3 TB
  • Support SSD NVME
  • Jaringan Sangat Stabil
  • Uptime Sangat Baik hingga 99,9%
  • Tersedia fitur Backup dan Snapshoot (Berbayar)
  • Tersedia Fitur Anti DDOS (Berbayar)

Vultr adalah penyedia layanan cloud computing terlengkap dengan harga yang sangat terjangkau kita dapat mulai menggunakan layanan cloud vultr dengan harga $6 perbulan. Sebagai layanan cloud computing terkemuka vultr memiliki banyak sekali produk-produk unggulan yang dapat membantu kita dalam mendeploy ataupun mengembangkan aplikasi di sistem cloud vultr.

User Experience Menggunakan VPS Mikrotik di Vultr

user experience vps vultr
user experience vps vultr

Vultr menawarkan pengalaman pengguna yang luar biasa dengan antarmuka yang sederhana dan pembuatan VPS yang sangat cepat, cocok untuk pengguna awam tanpa pengetahuan khusus tentang cloud computing. Berbeda dengan penyedia besar seperti Alibaba Cloud, Google Cloud, dan AWS yang memerlukan pengetahuan lebih mendalam, kami sangat merekomendasikan Vultr untuk pemula.

bagi anda yang ingin menginstall vps mikrotik di vultr silahkan baca disini atau tonton videonya disini

Harga berlangganan VPS Mikrotik Vultr

Sesuai yang telah kami sebutkan sebelumnya, Vultr adalah penyedia cloud computing yang komprehensif dengan harga yang terjangkau. Ini terbukti dari harga awal hanya $6 per bulan, yang membuat layanan cloud VPS berkualitas tinggi ini dapat diakses oleh berbagai kalangan, baik yang baru memulai atau yang berpengalaman di bidang IT.

berikut ini detail harga berlangganan vps mikrotik vultr:

Yang kami sukai dan tidak sukai dari VPS Mikrotik Vultr

berikut ini adalah beberapa point yang kami sukai dan kurang kami sukai dari vultr

Liked:

  • Koneksi Server Sangat Baik ( Jarang sekali down)
  • Performance server sangat bagus
  • Gratis Bandwidth hingga 3 TB
  • Tersedia fitur anti ddos

Disliked:

  • Belum Include Licensi Mikrotik CHR
  • Tidak tersedia datacenter jakarta

Catatan

VPS Mikrotik Vultr sangat cocok untuk anda yang membutuhkan vps mikrotik dengan tingkat kestabilan jaringan terbaik dan sangat jarang gangguan.

Baca Juga: Review lengkap vps Vultr

3. Warnahost

warnahost logo

VPS Tunnel Warnahost

  • Unlimited Bandwidth
  • Anti Suspend / Banned
  • Bisa digunakan untuk semua jenis tunnel / vpn
  • Menggunakan Processord AMD Rayzen Terbaru
  • Gratis Anti Ddos

Warnahost adalah salah satu penyedia vps tunnel yang memiliki datacenter lokal di jakarta, berbeda dengan layanan vps biasa yang tidak bisa digunakan untuk kebutuhan tunneling dengan menggunakan vps tunneling warnahost anda dapat mendeploy aplikasi vpn atau sejenisnya tanpa khawatir kehabisan bandwidth atau di banned oleh penyedia vps.

User Experience Menggunakan VPS Tunnel Warnahost

Dari pengalaman kami menggunakan vps tunnel warnahost, mulai dari setup dan install software semua dapat berjalan dengan baik tanpa ada kendala, tidak hanya itu panel vps yang disediakan oleh warnahost juga sangat simple sehingga dapat digunakan dengan baik oleh pemula sekalipun.

Berikut ini video tutorial setup mikrotik chr di vps tunnel warnahost

Harga Berlangganan VPS Tunnel Warnahost

Warnahost menyediakan berbagai paket berlangganan vps tunnel yang dapat kita pilih sesuai kebutuhan antara lain sbb:

Paket VPS Tunnel Warnahost
Paket VPS Tunnel Warnahost

Yang kami sukai dan tidak sukai dari VPS Tunnel Warnahost

berikut ini adalah beberapa point yang kami sukai dan tidak sukai saat menggunakan layanan vps tunnel warnahost

Liked:

  • Unlimited Bandwidth.
  • Gratis Anti DDOS.
  • Sudah Menggunakan Procescor AMD Terbaru.
  • High Availbility dengan 3x replikasi.
  • Support Beragam OS (Mikrotik CHR & Linux).

Disliked:

  • Paket Berlangganan Tidak Include Licensi CHR.
  • Bandwidth up to

Review lengkap VPS Tunnel Warnahost dapat anda baca disini

4. Herza

Herza Logo

HERZA

  • Harga Murah
  • Spesifikasi RAM, CPU dan DISK sangat besar
  • Bandwidth 32 TB (sangat besar)
  • Direct Peer ke Telkom Neucentrix
  • Support SSD NVME
  • Jaringan Stabil
  • Uptime Sangat Baik hingga 99,9%
  • Free Snapshoot Backup
  • Free Anti DDOS
  • Customer Support menggunakan bahasa Indonesia

Herza merupakan penyedia jasa hosting, domain dan vps mikrotik yang sudah sangat berpengalaman di Indonesia, salah satu produk unggulan dari herza adalah vps mikrotik dimana produk vps ini memiliki kelebihan seperti sudah peering ke telkom neucentrix dan setiap kita membeli vps mikrotik di herza akan langsung mendapatkan licensi P1 Mikrotik CHR hal ini sangat baik sehingga kita tidak perlu lagi membeli licensi untuk vps mikrotik yang kita deploy.

User Experience Menggunakan VPS Mikrotik di Herza

saat mendeploy vps mikrotik di herza kami tidak mengalami masalah apapun karena vps sudah di setup langsung oleh tim herza khusus untuk mikrotik tidak hanya itu kita juga diberikan licensi mikrotik CHR sehingga kita tidak perlu lagi membeli licensi mikrotik CHR dari Mikrotik.

Selain dari vps yang sudah ready to use kita juga di berikan pendampingan berupa support langsung oleh tim teknis herza, jadi kita tidak perlu khawatir jika ada kendala karena tim support dari Herza selalu siap membantu kapan saja 24 jam nonstrop.

Harga Berlangganan VPS Mikrotik Herza

VPS Mikrotik dari herza hadir dengan beberapa varian yaitu vps mikrotik dengan datacenter Indonesia dan Singapore, berikut ini tabel harga vps mikrotik dari herza:

VPS Mikrotik Herza datacenter Jakarta
VPS Mikrotik Herza datacenter Jakarta

VPS Mikrotik Herza datacenter Singapore
VPS Mikrotik Herza datacenter Singapore

Semua plan vps mikrotik herza sudah dilengkapi dengan licensi mikrotik CHR P1 sehingga kita bisa melewatkan traffick hingga 1 Gbps.

Yang kami sukai dan tidak sukai dari VPS Mikrotik Herza

Liked:

  • Direct Peer ke Telkom Neucentrix
  • Sudah include licensi Mikrotik CHR
  • Sangat cocok untuk pengguna di Indonesia
  • Tersedia tim customer support 24 jam nonstop

Disliked:

  • Bandwidth Sharing sehingga tidak ada kepastian mendapatkan kecepatan berapa Mbps
  • CPU Clock rendah hanya 2,7 Ghz
  • Ram kecil hanya 3 GB
  • Bandwidth International sangat kecil jika dibandingkan dengan penyedia lain seperti contabo dan vultr

Baca Juga: 7+ Rekomendasi Cloud VPS Terbaik 2024

5. Kenceng Solusindo

kenceng solusindo logo

KENCENG SOLUSINDO

  • Harga Murah
  • Spesifikasi RAM, CPU dan DISK sangat besar
  • Bandwidth 32 TB (sangat besar)
  • Support SSD NVME
  • Jaringan Stabil
  • Uptime Sangat Baik hingga 99,9%
  • Free Snapshoot Backup
  • Free Anti DDOS
  • Customer Support menggunakan bahasa Indonesia

Kenceng Solusindo adalah salah satu penyedia teknologi terkemuka di Indonesia! yang telah melayani ribuan pelanggan sejak 2016 dan dengan berbagai produk unggukan seperti Cloud Hosting, Registrasi Domain, Cloud VPS, Colocation Server, VPS Mikrotik dan Dedicated Server.

Kenceng Solusindo memberikan solusi VPS Mikrotik yang unggul dengan berbagai keunggulan, termasuk kemudahan manajemen, bandwidth tanpa batas, jaringan yang kami kelola sendiri, kustomisasi jaringan, dukungan Node Railgun untuk Cloudflare, dan bantuan teknis 24 jam. Kenceng Solusindo sangat berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik kepada para pengguna layanan vps mikrotik di Indonesia.

User Experience Menggunakan VPS Mikrotik di Kenceng Solusindo

Pengalaman Pengguna VPS Mikrotik di Kenceng Solusindo sangat memuaskan. Mulai dari layanan yang mudah dikelola, bandwidth tanpa batas, dukungan teknis 24 jam, dan kustomisasi jaringan menjadi nilai tambah yang sangat diapresiasi oleh pengguna.

Harga Berlangganan VPS Mikrotik Kenceng Solusindo

Kenceng solusindo memberikan banyak pilihan paket berlangganan vps mikrotik, dimana di setiap paket sudah dilengkapi licensi mikrotik chr hingga level 6.

Berikut detail paket berlangganan terbaru vps mikrotik di kenceng solusindo

Harga berlangganan vps mikrotik di kenceng solusindo
Harga berlangganan vps mikrotik di kenceng solusindo

Yang kami sukai dan tidak sukai dari VPS Mikrotik Kenceng Solusindo

berikut ini beberapa point penting yang kami sukai dan tidak sukai dari layanan vps mikrotik kenceng solusindo

Liked:

  1. Kemudahan Manajemen: Antarmuka yang sederhana memudahkan kami dalam mengelola VPS Mikrotik kami.
  2. Bandwidth Tanpa Batas: Kami tidak perlu khawatir tentang ketersediaan bandwidth, yang sangat menguntungkan.
  3. Dukungan Teknis 24 Jam: Dukungan teknis yang responsif selama 24 jam membantu kami mengatasi masalah dengan cepat.
  4. Kustomisasi Jaringan: Kemampuan untuk menyesuaikan jaringan dan menambahkan Private Network memberikan fleksibilitas yang dibutuhkan.
  5. Node Railgun untuk Cloudflare: Adanya Node Railgun di jaringan kami mempercepat akses kami saat menggunakan Cloudflare.

Disliked:

  1. Keterbatasan pilihan datacenter: Layana vps mikrotik kenceng solusindo hanya tersedia di datacenter jakarta sehingga sangat tidak cocok jika anda yang membutuhkan vps mikrotik di luar datacenter jakarta seperti US,German dan Singapore.
  2. Tidak Tersedia Direct Peering ke Neucentrix: Saat ini belum tersedia direct peering ke datacenter neucentrix dimana jika sudah tersedia akan sangat memberikan benerfit akses dan latency yang lebih rendah jika di akses melalui jaringan telkom group seperti Indihome dan Telkomsel.

6. DigitalOcean

DigitalOcean logo

DIGITALOCEAN

  • Harga VPS Terjangkau mulai dari $6
  • Spesifikasi RAM, CPU dan DISK bisa di custom
  • Free Bandwidth 3 TB
  • Support SSD NVME
  • Jaringan Stabil
  • Uptime Sangat Baik hingga 99,9%
  • Tersedia Fitur Backup (Berbayar)
  • Tersedia Fitur Anti DDOS (Berbayar)

DigitalOcean adalah perusahaan layanan komputasi awan yang menyediakan platform untuk mengelola dan menyimpan data serta aplikasi di internet. Mereka menawarkan berbagai layanan termasuk penyimpanan data, server virtual (VPS), dan berbagai alat pengembangan yang membantu pengguna mengelola proyek-proyek mereka secara efisien di lingkungan digital.

Dengan DigitalOcean, pengguna dapat dengan mudah membuat, mengelola, dan mengkonfigurasi server dan aplikasi mereka tanpa perlu memiliki infrastruktur fisik sendiri. Ini mempercepat proses pengembangan dan distribusi aplikasi, serta meningkatkan skalabilitasnya.

User Experience Menggunakan VPS Mikrotik di DigitalOcean

 User Experience Menggunakan VPS Mikrotik di DigitalOcean
User Experience Menggunakan VPS Mikrotik di DigitalOcean

Pengalaman kami sebagai pengguna vps mikrotik di DigitalOcean sangat memuaskan. karena Layanannya yang andal, user interface yang mudah digunakan, dan kemampuan untuk dengan cepat membuat, mengkonfigurasi, dan mengelola server Mikrotik membuat digitalocean menjadi pilihan yang sempurna untuk kebutuhan jaringan kami.

Harga Berlangganan VPS Mikrotik DigitalOcean

Harga Berlangganan VPS Mikrotik DigitalOcean
Harga Berlangganan VPS Mikrotik DigitalOcean

Harga berlangganan VPS Mikrotik di DigitalOcean bervariasi tergantung pada spesifikasi server yang Anda pilih. DigitalOcean menawarkan berbagai pilihan paket VPS dengan harga mulai dari $6/bulan namun harga berlangganan ini belum termasuk licensi mikrotik CHR.

Yang kami sukai dan tidak sukai dari VPS Mikrotik DigitalOcean

Liked:

  • Kemudahan penggunaan dan setup vps mikrotik.
  • Dokumentasi yang lengkap dan komprehensif.
  • Bisa digunakan untuk VPN Tunnel
  • Gratis Bandwidth hingga 3 TB Perbulan
  • Banyak pilihan datacenter baik di Asia hingga Eropa
  • Fleksibilitas dalam konfigurasi vps mikrotik.

Disliked:

  • Dukungan pelanggan terbatas (hanya via email)
  • Paket VPS tidak include Licensi Mikrotik CHR
  • Biaya tambahan jika penggunaan bandwidth melebihi 3 TB perbulan
  • Tidak ada direct peering ke neucentrix
  • Tidak tersedia datacenter di jakarta

7. Amazon Web Services

AWS Cloud

AMAZON WEB SERVICES

  • Harga Cukup Mahal (Tidak cocok untuk UMKM)
  • Spesifikasi RAM, CPU dan DISK bisa di custom
  • Biaya Bandwidth sangat mahal
  • Jaringan Sangat Stabil
  • Uptime Sangat Baik hingga 99,99%
  • Tersedia fitur backup dan snapshoot (Berbayar)
  • Tersedia fitur Anti DDOS (Berbayar)

Amazon Web Services (AWS) adalah pemimpin terdepan dalam layanan cloud di seluruh dunia, menawarkan beragam fitur dan layanan yang sangat lengkap. Meskipun harganya cenderung lebih tinggi daripada beberapa penyedia cloud lain, antarmuka pengguna yang mudah dipahami membuatnya cocok untuk berbagai perusahaan. Meskipun AWS cocok untuk perusahaan besar.

Perhatian.!

Pengelolaan VPS Mikrotik di AWS memerlukan tim ahli yang berpengalaman, sehingga layanan aws tidak cocok untuk perusahaan kecil ataupun individu.

User Experience Menggunakan VPS Mikrotik di Amazon Web Services

Pengalaman Pengguna Menggunakan VPS Mikrotik di Amazon Web Services (AWS) sangat positif. Layanan yang handal, dukungan jaringan yang kuat, dan antarmuka pengguna yang intuitif membuat konfigurasi dan manajemen VPS Mikrotik menjadi lebih mudah. Dengan infrastruktur global AWS yang luas, penggunaan VPS Mikrotik di berbagai lokasi dan pengoptimalan kinerja jaringan menjadi lebih efisien.

bagi anda yang ingin menginstall vps mikrotik di AWS Cloud silahkan baca disini atau tonton videonya disini

Harga Berlangganan VPS Mikrotik Amazon Web Services

Harga berlangganan VPS Mikrotik di Amazon Web Services (AWS) bervariasi tergantung pada konfigurasi server yang Anda pilih. AWS menawarkan berbagai pilihan instansi EC2 dengan harga yang berbeda-beda sesuai dengan spesifikasi yang Anda butuhkan. Harga juga dapat bervariasi berdasarkan zona geografis tempat Anda menjalankan server. Anda dapat memilih plan yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

Berikut plan harga vps terbaru di AWS CLOUD

Harga Berlangganan VPS Mikrotik AWS
Harga Berlangganan VPS Mikrotik AWS

Yang kami sukai dan tidak sukai dari VPS Mikrotik Amazon Web Services

berikut ini adalah beberapa point penting yang kami sukai dan tidak sukai dari layanan vps mikrotik amazon web services

Liked:

  1. Kinerja Handal: Layanan VPS Mikrotik di AWS menawarkan kinerja yang sangat handal dan stabil, yang penting untuk operasi jaringan yang lancar.
  2. Antarmuka Pengguna yang Intuitif: Antarmuka pengguna yang mudah dipahami membuat konfigurasi dan manajemen VPS Mikrotik menjadi lebih sederhana.
  3. Infrastruktur Global: Dengan infrastruktur global AWS, pengguna dapat menjalankan VPS Mikrotik di berbagai lokasi di seluruh dunia, memungkinkan pengoptimalan kinerja jaringan.
  4. Tersedia Datacenter di Jakarta

Disliked:

  1. Biaya yang Bervariasi: Harga VPS Mikrotik di AWS bervariasi berdasarkan konfigurasi dan zona geografis, yang dapat membuat biaya menjadi sulit diprediksi.
  2. Tidak tersedia direct peering ke datacenter Telkom Neucentrix
  3. Plan VPS tidak include licensi VPS Mikrotik CHR
  4. Biaya Bandwidth Sangat Mahal sehingga tidak cocok untuk penggunaan pribadi dan usaha kecil
  5. Dukungan support berbayar dan termasuk cukup mahal untuk kelas perusahaan kecil atau individu
  6. Butuh Pengetahuan yang Mendalam: Pengelolaan VPS Mikrotik di AWS memerlukan pemahaman yang mendalam tentang konfigurasi dan manajemen jaringan, sehingga mungkin tidak cocok untuk pengguna yang kurang berpengalaman.

8. Cloud Raya

cloudraya logo

CLOUDRAYA

  • Harga Terjangkau mulai dari 70.000
  • Spesifikasi RAM, CPU dan DISK bisa di custom
  • FREE Bandwidth 1 TB Perbulan
  • Support SSD
  • Jaringan Cukup Stabil (Datacenter Tier III)
  • Uptime Sangat Baik hingga 98,99%
  • Tersedia fitur Backup
  • Tidak teredia fitur Anti DDOS
  • Customer Support menggunakan bahasa Indonesia

Sebagai perusahaan cloud yang berbasis di Surabaya, CloudRaya menawarkan pengalaman yang mengesankan hadir dengan user interface pengguna yang sederhana dan dukungan lokal yang responsif. Menjadikan Cloudraya sebagai andalan bagi banyak pengguna cloud server yang mengutamakan kemudahan setup dan bantuan terpercaya dalam menghadapi berbagai tantangan saat setup vps mikrotik.

User Experience Menggunakan VPS Mikrotik di Cloud Raya

Pengalaman kami menggunakan VPS Mikrotik di Cloud Raya selama kurang lebih satu tahun sangat positif. Control panel cloud-nya sangat sederhana dan mudah dipahami, membuat manajemen vps mikrotik menjadi lebih lancar.

bagi anda yang ingin menginstall vps mikrotik di CloudRaya silahkan baca disini atau tonton videonya disini

Harga Berlangganan VPS Mikrotik di Cloud Raya

Harga berlangganan VPS Mikrotik di Cloud Raya bervariasi tergantung pada jenis dan spesifikasi server yang Anda pilih. Cloud Raya menawarkan berbagai plan harga yang sesuai dengan kebutuhan dan anggaran Anda.

Berikut ini plan harga berlangganan vps mikrotik cloudraya

Paket berlangganan VPS Mikrotik Cloud raya
Paket berlangganan VPS Mikrotik Cloud raya

Catatan: Paket berlangganan vps diatas belum termasuk licensi mikrotik CHR

Yang kami sukai dan tidak sukai dari VPS Mikrotik Cloud Raya

berikut ini beberapa point penting yang kami sukai dan tidak sukai dari layanan vps cloudraya

Liked:

  1. Antarmuka Pengguna Sederhana: Control panel yang sederhana dan mudah dipahami membuat manajemen VPS Mikrotik menjadi lancar dan efisien.
  2. Dukungan Customer Support yang Responsif: Adanya tim dukungan lokal yang responsif membantu kami mengatasi masalah dengan cepat dan tanpa hambatan.
  3. Stabilitas Layanan: Layanan Cloud Raya menawarkan tingkat stabilitas yang tinggi, penting untuk menjaga kelancaran operasi jaringan.
  4. Direct Peering ke Neucentrix : Cloudraya sudah melakukan direct peering ke neucentrix sehingga akses dari jaringan Telkom dan Indihome menjadi lebih lancar.
  5. Boleh untuk VPN Tunnel

Disliked:

  1. Informasi Harga Tidak Tertera: Kadang-kadang informasi harga tidak tersedia dengan jelas, sehingga membuat kami harus menghubungi tim penjualan untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.
  2. Keterbatasan Fitur: Beberapa fitur mungkin terbatas pada rencana tertentu, yang dapat membatasi fleksibilitas pengguna dalam mengkonfigurasi VPS Mikrotik mereka.
  3. Paket VPS Belum termasuk licensi mikrotik CHR
  4. Gratis Bandwidth sangat kecil yakni hanya 1 TB
  5. Belum Tersedia VPS dengan Hardisk SSD NVME
  6. Tidak tersedia pilihan datacenter tier IV (masih menggunakan tier III)

Bingun Buat Script Mikrotik? Coba Gratis AI Mikrotik Script Generator

Apa itu VPS Mikrotik?

VPS MikroTik adalah sebuah layanan server virtual pribadi (VPS) yang dioptimalkan khusus untuk menjalankan sistem operasi RouterOS MikroTik. Ini memungkinkan pengguna untuk meng-host dan mengelola router dan perangkat jaringan MikroTik secara virtual di dalam lingkungan server yang terpusat. VPS MikroTik sering digunakan untuk tujuan seperti routing, manajemen jaringan, firewall, VPN, dan layanan jaringan lainnya dengan keandalan dan kontrol yang tinggi.

Cara Install Mikrotik di VPS

Kami sudah membuat tutorial lengkap cara install mikrotik di vps, silahkan anda baca disini

Apa yang dimaksud dengan mikrotik chr?

MikroTik CHR (Cloud Hosted Router) adalah solusi perangkat lunak dari MikroTik yang memungkinkan Anda menjalankan RouterOS MikroTik di lingkungan virtual atau cloud. Ini adalah alternatif untuk perangkat keras fisik MikroTik dan memungkinkan Anda untuk membuat router dan perangkat jaringan MikroTik dalam bentuk mesin virtual (VM) yang dapat diinstal di berbagai platform virtualisasi seperti VMware, Hyper-V, VirtualBox, atau bahkan di cloud provider seperti AWS, Google Cloud, atau Microsoft Azure.

Kelebihan MikroTik CHR yakni memberikan fleksibilitas dalam penyebaran dan skalabilitas jaringan Anda tanpa memerlukan perangkat keras fisik tambahan.

Apa beda VPS dengan RDP?

VPS (Virtual Private Server) dan RDP (Remote Desktop Protocol) adalah dua konsep yang berbeda dalam konteks teknologi jaringan dan komputasi:

VPS (Virtual Private Server):

  • VPS adalah sebuah server virtual yang berjalan di atas server fisik yang lebih besar.
  • Ini adalah lingkungan isolasi yang memungkinkan pengguna untuk menginstal sistem operasi dan perangkat lunak sesuai kebutuhan mereka.
  • VPS dapat digunakan untuk berbagai tujuan seperti hosting situs web, server email, router jaringan, dan banyak lagi.
  • Akses ke VPS biasanya dilakukan melalui jaringan menggunakan protokol seperti SSH untuk Linux atau Remote Desktop Protocol (RDP) untuk Windows.

RDP (Remote Desktop Protocol):

  • RDP adalah protokol yang dikembangkan oleh Microsoft yang memungkinkan pengguna untuk mengakses dan mengendalikan desktop komputer jarak jauh.
  • Ini digunakan untuk mengambil alih dan mengoperasikan komputer jarak jauh melalui tampilan grafis.
  • RDP biasanya digunakan untuk mengakses komputer fisik atau mesin virtual (termasuk VPS) yang menjalankan sistem operasi Windows.
  • Ini berguna untuk administrasi jarak jauh, pemecahan masalah, dan bekerja dari lokasi yang berbeda.

Catatan.!

Jadi, perbedaan utama adalah bahwa VPS adalah lingkungan server virtual yang dapat menjalankan berbagai jenis sistem operasi dan aplikasi, sementara RDP adalah protokol yang digunakan untuk mengakses dan mengendalikan komputer jarak jauh, yang bisa saja berjalan di dalam VPS atau komputer fisik.

Temukan solusi permasalahan mikrotik anda dengan Tool Mikrotik Advice

Apa keunggulan VPS?

Berikut adalah beberapa keunggulan utama dari VPS (Virtual Private Server):

  1. Kontrol Penuh: Anda memiliki kontrol penuh atas lingkungan VPS Anda, termasuk instalasi sistem operasi, konfigurasi perangkat lunak, dan pengaturan jaringan. Ini memberi Anda fleksibilitas untuk menyesuaikan lingkungan sesuai kebutuhan Anda.
  2. Isolasi: Setiap VPS beroperasi secara independen di dalam server fisik yang sama, sehingga tidak akan terpengaruh oleh aktivitas atau masalah yang mungkin terjadi di VPS lain. Ini memberikan tingkat isolasi yang tinggi.
  3. Kinerja yang Konsisten: Dibandingkan dengan shared hosting, VPS menawarkan kinerja yang lebih konsisten karena sumber daya (CPU, RAM, dan bandwidth) dialokasikan secara eksklusif untuk VPS Anda.
  4. Skalabilitas: Anda dapat dengan mudah menyesuaikan sumber daya VPS, seperti meningkatkan RAM atau CPU, sesuai dengan pertumbuhan kebutuhan Anda tanpa perlu memigrasikan ke server yang lebih besar.
  5. Keamanan: Karena isolasi antar-VPS, risiko keamanan dari pengguna lain di server yang sama lebih rendah. Anda dapat mengimplementasikan tingkat keamanan tambahan sesuai kebutuhan Anda.
  6. Akses Jarak Jauh: Anda dapat mengakses VPS dari mana saja dengan koneksi internet, memungkinkan manajemen dan pemantauan jarak jauh yang mudah.
  7. Harga yang Terjangkau: VPS seringkali lebih terjangkau daripada dedicated server fisik, sehingga menjadi solusi yang efisien secara biaya untuk keperluan hosting dan pengelolaan server.
  8. Fleksibilitas Aplikasi: Anda dapat menjalankan berbagai jenis aplikasi, termasuk situs web, database, server email, game, dan banyak lagi di dalam VPS Anda.
  9. Pilihan Sistem Operasi: Anda dapat memilih sistem operasi yang sesuai dengan kebutuhan Anda, termasuk berbagai distribusi Linux, Windows, atau bahkan sistem operasi khusus seperti RouterOS MikroTik.
  10. Dukungan Teknis: Banyak penyedia VPS menawarkan dukungan teknis yang responsif untuk membantu Anda dengan masalah dan pertanyaan teknis Anda.

Catatan

Keunggulan-keunggulan ini membuat VPS menjadi pilihan yang populer untuk hosting situs web, pengembangan aplikasi, manajemen server, dan berbagai keperluan teknis lainnya.

FAQ: VPS Mikrotik Terbaik

VPS Mikrotik untuk Apa?

Berikut ini Beberapa penggunaan VPS MikroTik:

Routing: VPS MikroTik dapat digunakan sebagai router untuk mengarahkan lalu lintas jaringan antara berbagai subnet atau jaringan yang berbeda.
Firewall: Ini adalah platform yang ideal untuk menerapkan aturan firewall yang kompleks untuk melindungi jaringan dari ancaman keamanan.
VPN: VPS MikroTik dapat digunakan untuk membuat server VPN, memungkinkan pengguna untuk mengakses jaringan pribadi secara aman dari jarak jauh.
Hotspot: Bisa digunakan untuk menyediakan layanan hotspot Wi-Fi dengan autentikasi, manajemen pengguna, dan kontrol akses.
Manajemen Bandwidth: Penggunaan VPS MikroTik memungkinkan pengaturan manajemen bandwidth yang canggih untuk mengontrol penggunaan internet.
Proxy Server: Anda dapat mengatur proxy server di VPS MikroTik untuk menghemat bandwidth dan mempercepat akses internet.
Monitoring Jaringan: VPS MikroTik dapat digunakan untuk pemantauan jaringan dan logging untuk menganalisis lalu lintas dan masalah jaringan.
DNS Server: Bisa diatur sebagai DNS server untuk mengelola resolusi nama domain.
Server Web: VPS MikroTik juga bisa digunakan sebagai server web jika diperlukan.
Pengembangan dan Uji Coba: Digunakan oleh pengembang dan administrator jaringan untuk menguji konfigurasi dan perangkat lunak MikroTik sebelum diterapkan di lingkungan produksi.

Dengan fleksibilitasnya, VPS MikroTik adalah solusi yang serbaguna untuk berbagai keperluan jaringan dan sistem.

Kesimpulan

Memilih penyedia vps mikrotik dengan kualitas dan harga terbaik memang tidaklah mudah, namun dengan memahami kelebihan dan kekurangan dari masing-masing penyedia vps mikrotik kita akan lebih mudah menentukan pilihan penyedia vps mikrotik yang paling cocok dengan kebutuhan kita.

Promo VPS Mikrotik?

Tertarik mencoba vps mikrotik?
Coba Contabo bandwidth besar dan jaringannya sangat stabil.

Some of the links in this article may be affiliate links, which can provide compensation to us at no cost to you if you decide to purchase a paid plan. These are products we’ve personally used and stand behind. This site is not intended to provide financial advice.

Leave a Comment


Cari VPS Terbaik?
Pakai Contabo
Diskon 20%
DAFTAR Contabo